Maulana Ajak Do’akan Walikota Sekeluarga

waktu baca 1 menit
Minggu, 20 Sep 2020 00:40 0 198 jambiotoritas
Wakil Wali Kota Jambi, Maulana./foto Ist

JambiOtoritas.com, JAMBI – Informasi bahwa Wali Kota Jambi, Syarif Fasha dinyatakan positif COVID-19 beberapa hari lalu, kini dinyatakan pula keluarganya, istri dan dua putranya juga dinyatakan positif COVID-19. Merka saat ini masih dalam perawatan intensif di salah satu rumah sakit di Jakarta.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Jambi, dr Maulana MKM melalui keterangan resminya menyatakan ke dua putra Pak Wali berserta istrinya setelah di swab hasilnya positif. Mereka dirawat pada rumah sakit yang berbeda di Jakarta.

” Pak Wali Kota bersama putra keduanya bernama Raehan Syaputra di rawat di Rumah Sakit Carolus. Istri Wali Kota Jambi, Hj Yuliana bersama putra bungsunya M. Fabiansyah Putra di rawat di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta,” kata Maulana, Sabtu (19/9/2020).

Maulanan mengajak semua pihak mendo’akan kesembuhan walikota Jambi dan keluarganya. ” Mari kita doakan agar keluarga Wali Kota Jambi, Pak Syarif Fasha bersama istri dan kedua putranya bisa segera pulih kembali,” kata Maulana. (red JOS)

penulis : Zul H

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA