Satgas Karhutla Berjibaku Padamkan Api di Teluk Duren

waktu baca 2 menit
Kamis, 8 Agu 2019 22:19 0 192 jambiotoritas
Kobakaran api dilahan gambut wilayah sipin teluk duren, kumpeh ulu muaro Jambi pada Rabu (7/8/2019) malam/ft. Jambiotoritas

Jambiotoritas.com, Muaro Jambi – Satgas Terpadu Pencegahan Karhutla  Jambi masih berjibaku mengatasi kebakaran lahan di kawasan Sipin Teluk Duren Kecamatan Kumpeh Ulu Kabupaten Muarojambi Provinsi Jambi, yang terbakar dan membesar, sejak Rabu (7/8/2018) malam.

Tim Gabungan terlihat sejak pagi hingga petang hari dan tetap semangat agar operasi penanganan bencana karhutla tetap maksimal dengan dukungan berbagai peralatan pemadam kebakaran. Tim operasi darat serta tim operasi udara mengerahkan helikopter water bombing yang dioperasikan sejak akhir pekan lalu.

Sepanjang, hari Kamis (8/8/2019) ini, tim operasi darat melakukan pemadaman di dua lokasi yakni sisi utara dan selatan untuk mengupayakan penyekatan kepala api.  Dibantu guyuran water bombing helikopter milik BNPB sejak pagi.

” Tim satgas berjibaku dan tetap menjaga semangat, pemadaman dilakukan dari dua sisi utara dan selatan,” kata Kepala BPBD Kabupaten Muarojambi Muhammad Zakir.

Lahan yang terbakar di kawasan itu adalah tanaman kelapa sawit masyarakat, serta ada pula areal tanaman nenas dan semak belukar. Selain mengatasi kepala api, tim juga melakukan pendinginan lahan yang membutuhkan guyuran air. 

” Tanah gambut menjadi penyebab sulit melakukan pemadaman karena kedalamannya mencapai satu hingga tiga meter. Melihat kondisi terakhir, masih diperlukan water bombing baik di sisi utara maupun selatan pemadaman,” ucap Zakir.

Editor  : David Asmara

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA